Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengapa Kita Bisa Jatuh Cinta ?

Mencari Jawaban Cinta Lewat Kepopedia


Ketika Anda Bertanya :

* Kenapa Aku Jatuh Cinta Padanya ?

* Dari Mana Datangnya Cinta ?

* Bagaimana Rasanya Jatuh Cinta ?

* Apakah Jatuh Cinta Itu  ?

* Apa Alasannya Kita Bisa Jatuh Cinta ?

* Gimana Tanda - tanda Kalau kita sedang jatuh cinta ?

* Apakah Hanya Manusia Saja Yang Bisa Jatuh Cinta ?

* Lantas Bagaimana Definisi Jatuh Cinta Yang Sebenarnya ?

* Kenapa Jatuh Cinta Itu Berjuta Rasanya ?

* Apakah Kita Bisa Menggambarkan Bagaimana Rasanya Jatuh Cinta ?

* Hal - Hal apa saja yang membuat Orang Bisa Jatuh Cinta ?

* Tolong Jelaskan Ada Apa Sebenarnya Dengan Cinta !


Penjelasannya Adalah :

Ternyata Semua pertanyaan yang kau ajukan itu susah benar rupanya untuk di jawab ya ! Sebab ketika kita berbicara mengenai perkara Jatuh Cinta, ini adalah merupakan sebuah hal yang cukup Misterius dan pada kenyatanya tidak ada seorang manusia pun yang mampu mengendalikan atau merencanakan kisah cintanya dengan sesuka hati, karena sebuah Kisah Cinta bisa tumbuh di hati seseorang tanpa terduga,  rasa Cinta itu bisa datang tiba - tiba tanpa rencana dan tanpa alasan yang jelas kenapa cinta itu bisa tumbuh begitu cepat di hati kita, bahkan banyak orang yang terkadang sulit membedakan antara Jatuh Cinta atau hanya sekedar tertarik atau sebatas kagum saja,  karena antara Jatuh cinta atau sekedar kagum sesaat itu sangat mirip rasanya dengan jatuh cinta, dimana terkadang seseorang bisa merasakan munculnya sebuah Perasaan tertarik dan kagum yang menjadi perasaan suka terhadap seseorang secara menggebu –gebu dan Perasaan semacam ini cukup mirip sekali dengan perasaan orang yang Jatuh Cinta. Ok, kalau kalian ingin tahu sebenarnya Bagaimana Sih Yang di Maksud dengan Jatuh Cinta Itu ? Yuk simak terus ya !







Ini Bedanya Kagum / Ngefans Dengan Jatuh Cinta !


Coba kalian bayangkan kembali suatu ketika di saat tertarik atau kagim dengan seseorang, kamu pasti akan sangat tergila - gila dengannya, bahkan akan terus terbayang - bayang sosok wajahnya, Nah Kondisi ini juga akan kamu rasakan disaat sedang Jatuh Cinta. Tetapi kalau di kupas lebih dalam ternyata tetap ada perbedaannya loh antara hanya sekedar tertarik dan Jatuh Cinta yang sesungguhnya.”

Kalau Kita Berbicara Mengenai Perasaan Tertarik / Kagum, hal ini hanya akan membuat seseorang terobsesi memiliki orang yang ia sukai, Perasaan tertarik  ini biasa terjadi kepada siapa saja, termasuk orang yang belum kita kenal dengan baik dan Perasaan tertarik itu akan muncul ketika kamu mengetahui kebaikan sosoknya saja, Naksir sama Kagum juga hampir sama atau dengan kata lain berada di level yang sama, Naksir itu lebih cenderung melihat ke Fisik Seseorang, Kalau Kagum itu lebih melihat ke non fisik seseorang, seperti kepintarannya, kesabarannya dan semua sifat - sifat baiknya yang pernah orang itu perlihatkan kepada kamu.





Nah ... Berbeda dengan Jatuh Cinta, perbedaan yang paling utama adalah Ketika kamu Jatuh cinta padanya maka kamu akan menyukai orang tersebut dengan apa adanya dia, ( Tapi bukan karena cinta itu buta loh ) dan biasanya kamu juga telah mengenal orang tersebut dengan cukup dekat dan cukup baik,  Jatuh cinta yang sebenarnya adalah sebuah bentuk penerimaan dan penghargaan di hati kita untuk dia yang kita sayangi dan akan membuat perasaan itu terus berdebar-debar, Jadi jatuh Cinta itu adalah sebuah  perasaan yang lebih dalam, kuat serta penuh penerimaan dan Jatuh Cinta juga melambangkan koneksi yang memandang seseorang secara keseluruhan karena Jatuh Cinta itu  Selain memunculkan rasa tertarik ternyata juga memunculkan perasaan peduli, menghargai dan mengasihi diantara kita, Inilah yang Namanya Jatuh Cinta, Indah dan Berjuta Rasanya ! Udah Paham ?


Ini Alasannya Kenapa Kamu Bisa Jatuh Cinta Padanya !



1. Berawal Dari  Sebuah Kelebihannya Yang Bisa Kamu kagumi
Awalnya Cinta Itu Dari Pandangan Mata Kemudian Baru Turun Ke Hati, Nah Orang yang jatuh cinta pada seseorang sudah pasti karena orang tersebut punya kelebihan yang menarik perhatian bagi dia, jadi tidak harus selalu berawal dari wajah atau fisiknya , tapi jika ia punya sesuatu yang nyamn untuk dilihat dalam kesehariannya entah itu kecerdas, humoris, murah senyum atau mahir dalam sesuatu hal, maka ia berfikir baha penampilan fisik yang menarik dari orang tersebut hanya menjadi bonusnya saja.


2. Karena Ada Kecocokan Saat Berinteraksi Dengannya

Gak dapat di bantah lagi kalau Orang Jatuh Cinta Itu karena ia telah menemukan chemistry atau kecocokan yang kuat dengan karakter orang yang disukainya,  dan inilah yang membuat kamu yang sudah jatuh cinta mampu menjadi diri sendiri dan jujur, maka ketika seseorang bisa bersikap jujur juga dan apa adanya kepada kamu, maka di situlah kamu akan merasa jadi orang yang paling bahagia.


3. Karena Kamu Merasa Nyaman Ketika Berada Dekat Dengannya

Setelah banyak interaksi dan kebersamaan yang anda alami bersama,  ini bisa menjadi sebuah tolak ukur, bahwa anda bisa memastikan telah benar - benar merasa nyaman berada dekat di sekitar seseorang, di sinilah kemungkinan besar benih – benih cinta mu akan mulai tumbuh, dimana ketika anda telah menemukan sebuah kenyamanan, maka tak ada lagi rasa canggung dengannya, maka cinta itupun mulai bersemi.


Bagaimana Tanda - Tanda Kalau Cinta Itu Telah Bersemi di Hatimu ?


1. Tidak Bisa Berhenti Menatapnya

Ketika Cinta Benih Cinta Itu Telah Bersemi, maka kamu kemungkinan tidak bisa berhenti ingin terus menatapnya, baik disaat kamu bicara dengannya dan bahkan ketika kamu sedang diam sekalipun, ini menandakan bahwa cinta di hatimu karena rasa nyaman itu telah bersemi, dan Pastinya kamu akan merasa sangat bahagia dan akan sering tersenyum meski hanya dengan menatap wajahnya saja, nuansa romantis semakin terasa ketika kalian saling bertatapan.

2. Merasa Seperti Melayang - Layang di udara


Sensasi ini bukan karena kamu mabuk alkohol, tapi karena kamu sedang mabuk cinta ! ketika kamu jatuh cinta dan cinta itu mulai bersemi, maka kamu akan merasakan sensasi rasa bahagia yang luar biasa, bahkan rasanya sampai seolah – olah kamu sedang terbang melayang di atas angin, kenapa bisa begitu ? ya, menurut penelitian para ahli menyimpulkan bahwa otak manusia yang sedang jatuh cinta itu jauh lebih tenang di banding otak orang yang sedang tidak jatuh cinta.


3. Akan Selalu Memikirkannya


Di saat Benih Cinta itu mulai bersemi pastilah kamu tidak akan bisa melepaskan semua tentangnya dari pikiranmu dan ini adalah hal yang sangat wajar, ini tandanya otakmu sedang mengeluarkan hormon phenylethylamine, yaitu Hormon yang dapat menciptakan perasaan sangat menyenangkan hingga rasanya bisa jadi ‘ketagihan’  maka hal ini membuat kamu selalu ingin memunculkan tentangnya dalam pikiranmu.


4. Ingin Selalu Membuatnya Bahagia

Sebuah Cinta yang telah bersemi akan lebih banyak rasa ingin memberi kebahagian kepada orang yang dicintainya, Sebenarnya Hubungan Yang Seimbang itu dikenal dengan istilah ‘ Take And Give’ Tetapi Situasi dimana Ketika kamu sedang dimabuk oleh cinta  kamu cenderung  menganggap kebahagiaannya jauh lebih penting daripada dirimu sendiri, dan itu pertanda cintamu sedsng bersemi, inilah yang di namanya “ Cinta Itu Buta “ ya sesaat semua akan di butakan dengan keindahan musim semi cintamu itu, bahkan kemungkinan besar kamu juga akan bersedia keluar dari kebiasaanmu demi membuat orang yang kamu cintai itu hidup lebih bahagia, Misalnya yang dulunya Alergi Bau Ikan Asin, Karena rumahnya dekat toko ikan asin maka kamu pun segera bisa memakluminya dan bahkan segera beradaptasi dengan lingkungan itu, bau ikan asin akan terasa seperti aroma Farfum mahal, hmm cukup aneh bukan ?  ya… begitulah Indahnya Musim Semi Cinta !


5. Jantungmu Terasa Deg Deg Serrr saat bersamanya

Musim semi cinta akan membuat jantungmu berdetak kencang setiap kali kamu memikirkan dirinya, begitu pula dengan pasanganmu ia juga akan mengalami hal yang sama, hal ini menunjukkan bahwa dua individu berbeda ketika sedang berada di musim semi cinta mereka dan saling mencintai satu sama lain kemungkinan akan memiliki detak jantung yang seirama dengan pasangannyan, sensasinya deg – deg seerr , hmm apakah kamu pernah merasakannya ?


--->  SELANJUTNYA ->
LightBlog
LightBlog