Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengapa Saya Bisa Bermimpi Sewaktu Tidur

Mencari Jawaban Lewat Kepopedia


Ketika Anda Bertanya :


* Mimpi Itu Sebenarnya Apa Sih ?

* Bagaimana Proses Terjadinya Mimpi Sewaktu Saya Tidur ?

* Apa Yang Terjadi Pada Diri Saya Ketika Saya Sedang Bermimpi ?

* Apa itu Mimpi Basah ?

* Apakah Sebuah Mimpi Bisa di Atur Sesuai Keinginan Saya ?

* Kenapa saya Lebih sering Mimpi Buruk di banding Mimpi Indah ?

* Apakah Mimpi Yang Terputus Bisa di sambung Kembali Jika Kita Tidur Lagi ?

* Apakah Semua Orang Pernah Bermimpi ?

* Berapa lama Sebuah Mimpi Itu Berlangsung Selama Kita Sedang Tidur ?

* Apakah Mimpi itu ada hubungannya dengan Mitos ?

* Bangaimana Caranya Supaya Bisa Mimpi Indah ?

* Mimpi Itu Bisa di Buat atau tidak ?

* Kenapa Saya Bisa Bermimpi Sesuatu Hal Yang Belum Pernah Saya Alami di Dunia Nyata ?

* Mengapa Sesuatu Hal dan Seseorang Bisa Hadir Dalam Mimpi Saya ?

* Benarkah Sebuah Mimpi Bisa Mengungkap Masa Lalu Kehidupan Kita ?

* Ok Gogel, Tolong Jelaskan Semua Hal Tentang Mimpi !


Penjelasannya Adalah :

Berbicara Tentang Mimpi kita akan membahasnya secara lebih mendalam apa sebenarnya mimpi itu dan ada apa dengan mimpi itu sendiri ? Umumnya hampir semua orang menganggap sebuah mimpi itu hanyalah sebagai bunga tidur biasa, bahkan jarang sekali ada yang sampai memikirkan mimpinya tadi malam hingga berhari – hari atau bahkan berminggu – minggu lamanya, tapi terkadang ada juga sih yang orangnya kepoan alias penasaran dengan mimpi yang dialaminya ketika ia tidur, bahkan ada yang sampai mencoba mencari orang pintar untuk menafsirkan atau menterjemahkan mimpinya itu. Namun secara Ilmiah Sebuah Mimpi itu  sebetulnya terjadi karena adanya proses komunikasi yang terjadi antara tubuh, pikiran dan jiwa seseorang ketika ia sedang tidur. dengan demikian, sebetulnya mimpi yang anda lihat dan anda rasakan itu sebetulnya anda sendirilah sutradara sekaligus pemain dan juga produser  mimpi tersebut yang mengatur semua adegan yang ada di dalam mimpi tersebut di bawah alam sadar. Lalu bagaimana saya bisa bermimpi jika mimpi itu sebenarnya saya yang memproduksinya sendiri ? Perlu anda perhatikan bahwa Mimpi adalah sesuatu yang dialami atau terlihat pada saat anda tidur, jika itu terjadi di saat kondisi anda sedang tersadarkan diri itu bukanlah sebuah mimpi tapi sebuah khayalan atau lamunan, Sebelum kita menjawab semua pertanyaan anda tentang mimpi, mari kita pahami terlebih dahulu bagaimana sebenarnya mimpi itu bisa terjadi ! oke, lanjut !

Sekali Lagi kita yakinkan bahwa Mimpi yang terjadi pada kita itu adalah pengalaman alam bawah sadar kita yang melibatkan penglihatan, pendengaran, pikiran, perasaan, atau indra lainnya ketika kita sedang tidur, terutama ketika kita sedang tidur yang disertai gerakan mata yang cepat istilah ilmiahnya rapid eye movement sleep atau di singkat REM, hampi sebagian besar peristiwa didalam mimpi biasanya mustahil terjadi dalam dunia nyata, dan seringkali di luar kuasa si pemimpinya, namun hal ini tidak berlaku jika mimpi yang kita alami itu di program atau di atur sendiri oleh kita contohnya lucid dreaming. dimana dalam mimpi  tersebut, kita sebagai pemimpi akan menyadari bahwa kita sedang bermimpi, dan di saat mimpi tersebut masih berlangsung kita bisa merasakan apa yang terjadi di sekitar kita, dan bahkan kadang-kadang juga kita mampu mengubah lingkungan dalam mimpinya serta mengendalikan beberapa aspek dalam mimpi tersebut, wah menarik sekali bukan ? nanti kita akan bahas bagaimana caranya mengatur mimpi tersebut ! naj mengapa semua itu bisa terjadi ?

Kita semua pasti pernah melamun atau berkhayal. Nah, tahukah anda bahwa mimpi merupakan fenomena yang hampir sama seperti lamunan atau khayalan yang terjadi saat kita tidur ?  sampai anda benar-benar dalam kondisi tertidur lelap dan bermimpi, ternyata kita perlu melewati beberapa tahap yaitu Tahap awal yang di sebut tidur ringan ini sering di sebut tahap 1 NREM, dan selanjutnya menjelang datangnya tidur pulas ini yang di sebut  tahap 2 NREM, kemudian kita akan masuk fase tidur nyenyak atau tahap 3 NREM, dan puncaknya kita masuk ke tidur bermimpi  atau tahap REM. Dalam tahap NREM, aktivitas otak hanya sedikit sehingga kita belum mengalami mimpi, sehingga Mimpi itu baru akan kita alami disaat kita memasuki tahap REM. Secara ilmiah Tidur REM ini sering disebut juga dengan paradoks tidur, yang Artinya, ketika anda sedang tidur dengan otak serta sistem tubuh lainnya yang masih aktif bekerja, dan sementara itu otot-otot tubuh anda juga berubah menjadi lebih rileks. Maka mimpi anda bisa terjadi dengan adanya peningkatan aktivitas di otak, namun otot-otot kita akan mengalami kelumpuhan sementara yang disengaja. Umumnya Saat kita mengalami banyak hal - hal baru di dalam hidup kita, naka kemungkinan besar kita akan memimpikannya kembali ketika kita tidur, begitu pula dengan banyak sekali kenangan lama yang tersimpan dalam memori otak kita juga dapat terbawa dalam alam mimpi kita, contohnya ketika kita memimpikan orang – orang yang sudah meninggal.

Penjelasannya : Ketika kita sedang tidur, memang benar bahwa sebagian besar Sel Otak kita dalam keadaan istirahat, namun masih juga ada sebagian sel saraf yang berada dalam kondisi bekerja, oleh sebab itu, timbullah sebuah tayangan mimpi di saat kita sedang terlelap tidur. Intinya sebuah Mimpi sebenarnya tidak lepas dari aktivitas kehidupan kita sehari-hari dan biasanya masih sangat berkaitan  erat dengan kesan dan pengalaman pribadi kita sendiri ataupun pengaruh dari lingkungan luar seperti cerita pada Novel maupun adegan drama yang pernah kita tonton lewat Televisi dan Film, selain itu ada juga sebuah Mimpi yang diakibatkan oleh rangsangan organ tubuh kita seperti menahan buang air kecil ( pipis )  di saat tidur, biasanya akan mengakibatkan munculnya mimpi-mimpi yang berkaitan dengan Toilet / WC, atau anda memiliki keinginan yang kuat untuk pergi ke suatu tempat ataupun keinginan untuk memakan sesuatu, maka biasanya keinginan-keinginan tersebut akan dapat di alamai di dalam mimpi. Begitu Pula jika kita menonton film seram sebelum tidur, maka kemungkinan besar anda akan mengalami mimpi-mimpi buruk yang menakutkan saat dalam kondisi tidur, jadi mimpi yang kita alami sebenarnya berkaitan erat dengan kehidupan kita sendiri. Biasanya waktu bermimpi kita rasakan terlalu singkat dan terkadang terputus sebelum ending mimpinya, tetapi walupun terasa singkat, sebenarnya mimpi yang sering kali kita alami itu merupakan 1/4 bagian dari waktu tidur kita, jika mimpi itu berlangsung lebih lama, maka ketika anda bangun anda akan merasakan tubuh yang lelah karena kurang istirahat.


Kenapa Semalam Saya Bermimpi ?





Ok, sampai di sini sudah agak jelas kah, apa sebenarnya mimpi ? Masih banyak sisi lain dari sekedar apa itu mimpi, di antaranya tentang jenis - jenis mimpi yang sering kali di alami manusia, apa saja jenis mimpi tersebut ?

Pada umumnya hampir semua orang pernah mengalami jenis mimpi berikut ini ! Benarkah ?



1. Mimpi Jatuh Dari Ketinggian


Katanya orang yang mimpi jatuh dari ketinggian itu bertanda anda akan mengalami musibah dalam kehidupan nyata, tapi ini hanyalah mitos belaka, Karena memimpikan jatuh dari tempat tinggi sangat umum terjadi  dan bisa jadi ini adalah sebuah simbol ketakutan dalam kehidupan nyata anda, bisa saja anda mungkin takut gagal di karier atau takut di dalam kehidupan hubungan cinta, ketakutan itulah yang akhirnya terdescripsikan di dalam mimpi – mimpi kita.

2. Mimpi Telanjang Di Depan Umum


Mimpi telanjang indentik dengan rasa malu, Biasanya jika kita Memimpikan ketelanjangan di depan publik mungkin saja hal ini mengindikasikan bahwa kita merasa seperti orang yang malu dan yakut mengungkapkan ketidaksempurnaan serta kekurangan kita, biasanya di dalam kehidupan nyata, kemungkinan yang terjadi adalah mengalami suatu hal atau rasa tidak nyaman, bisa saja terjadi di  dalam pekerjaan, lingkungan sosial maupun di komunitas bisa jadi ada rasa tekanan batin di dalamnya.

3. Mimpi di Kejar Orang Atau di Kejar Anjing 


Mimpi di kejar biasanya di akibatkan karena sebuah masalah yang tak kunjung selesai dan anda merasa di kejar - kejar oleh masalah tersebut, biasanya anda sedang berusaha menghindari sesuatu dalam kehidupan sehari-hari anda, Umumnya Mimpi dikejar oleh penyerang yang dikenal atau bahkan yang tidak dikenal akan menimbulkan rasa yang sangat menakutkan, dikejar dalam mimpi kemungkinan berindikasi bahwa di kehidupan nyata anda berkeinginan untuk melarikan diri dari sebuah masalah atau ketakutan, bisa jadi juga karena sebuah trauma di masa lalu.

4. Mimpi Gigi Copot 


Ini bukan jenis mimpi yang aneh, dan mimpi gigi copot mungkin semua orang pernah mengalaminya, mengapa demikian, itu karena setiap manusia pasti di kehidupan nyata pernah mengalami gigi otek dan akhirnya copot terutama sewaktu kecil waktu proses pergantian gigi susu menjadi gigi dewasa. Pengalaman inilah yang seringkali kembali hadir di alam mimpi kita, banyak mitos yang mengartikan negatif terhadap mimpi gigi copot ini, tapi secara ilmiah dapat di jelaskan bahwa Karena adanya rasa minder dan mungkin juga ada rasa khawatir tentang kemampuan kita untuk berkomunikasi atau khawatir mengatakan sesuatu yang memalukan, karena Jika gigi anda rontok, maka akan ada rasa kehilangan kekuatan pribadi dan kemampuan bahkan penampilan.

5. Mimpi Sekarat dan Mati


Setiap manusia pasti punya kekhawatiran akan kehidupannya, hampir semua orang belum siap untuk mengalami yang namanya kematian, dan biasanya kematian itu indentik dengan proses penderitaan dan salah satu penderitaan itu adalah karena sakit dan sekarat ! Ketika anda memimpikan kematian orang yang dicintai atau bahkan mimpi diri anda sendiri yang mati, Interpretasi mimpi tersebut menunjukkan bahwa mimpi ini mencerminkan kecemasan tentang perubahan atau ketakutan terhadap hal yang tidak diketahui anda katahui salah satunya kematian itu sendiri, jadi tidak usah jadi kepo setelah mimpi buruk tentang kematian, karena mimpi itu asalnya dari pikiran anda sendiri.

6. Mimpi Bisa Terbang


Sebetulnya apa saja bisa kita lakukan di dalam mimpi, termasuk bisa terbang seperti superhero di fil - film fiksi, bukan hal yang aneh jika anda pernah bermimpi bisa terbang dengan bebas kesana - kemari, ada dua sisi yang bisa kita perhatikan jika anda bermimpi bisa terbang, bisa terbang dengan bahagia atau terbang dengan suasana hati penuh ketakutan, Karena mimpi tentang terbang memang bisa mewakili dua sisi keadaan yang sangat berbeda. Di satu sisi, mimpi bisa terbang dapat mewakili perasaan anda tentang sebuah kebebasan dan kemandirian di dunia nyata. Tetapi di satu sisinya juga dapat menunjukkan bahwa anda dalam ketakutan dan berkeinginan untuk melarikan diri dari sebuah masalah atau kenyataan hidup yang cukup pahit.


Apakah Sebuah Mimpi Bisa di Atur Sesuai Keinginan Kita ?

Jawabannya : Bisa !

Kita Bisa mengedalikan mimpi yang ingin kita alami ketika kita berada dalam kondisi Lucid Dream, dimana pada kondisi kita sedang sadar bahwa kita bermimpi sehingga kita bebas menguasai mimpi kita, mau mimpinya seperti apa semua terserah kita, asyik dan seru kan ! Mau coba ?





Sebelum di coba, kita perlu pahami terlebih dahulu bagaimana Lucid Dream biasa kita alami, dan bagaimana prosesnya sampai kita bisa mengalami Lucid Dream tersebut serta menguasai mimpi - mimpi indah kita. Menurut Wikipedia, Lucid Dream itu adalah Mimpi sadar atau Istilah Ilmiahnya dream-initiated lucid dream / DILD yang berawal dan Mimpi sadar tersebut telah diteliti oleh banyak ilmuan secara ilmiah yang kini keberadaan adanya Mimpi Yang bisa di atur sudah diakui secara ilmiah, artinya kita pun bisa mengendalikan mimpi - mimpi kita jika mengetahui langkah - langkahnya ! Meskipun kedengarannya seperti di cerita - cerita fiksi, tapi ini nyata loh ! Namun Kemampuan seseorang sewaktu mengendalikan lucid dream juga sangat beragam,  ada yang mampu memanipulasi cerita didalam mimpinya hingga menciptakan hal yang menyenangkan,  ada juga yang langsung terbangun ketika dia menyadari bahwa dirinya sedang bermimpi. Nah jika anda ingin mengendalikan mimpi tersebut menjadi mimpi yang lebih indah dan lebih seru, maka ketika sedang mengalami lucid dream usahakan jangan terbangun, berusahalah menikmati mimpi tersebut dan menguasai keadaan di alam mimpi tersebut, sehingga anda dengan bebas bisa melakukan apa saja di dalam mimpi tersebut. menarik bukan ? untuk itu anda bisa melatih diri anda agar bisa mengalami lucid dreams. Selamat mencoba !

Apakah Hewan Peliharaan Saya Juga Bisa Bermimpi Seperti Manusia ?


Kalau Manusia bermimpi itu adalah hal yang biasa terjadi, dan kita sudah ketahui bahwa teryata sudah banyak sekali penelitian yang berhasil menjelaskan secara ilmiah tentang sebuah mimpi mulai dari proses mimpi itu hingga terjadinya mimpi tersebut secara ilmiah, dan  semuanya sepakat bahwa manusia bermimpi ketika ia tidur akibat beberapa hal yang pernah ia alami dan ia pikirkan, atau hal – hal apa saja yang ia harapkan, atau bahkan pengalamannya selama melakukan aktifitas sehari-harinya. Jadi kesimpulannya  mimpi manusia pasti ada hubungan antara kehidupan sehari – hari  yang kemudian terbawa didalam mimpi ! Nah ada yang bertanya Bagaimana dengan binatang peliharan kita misalnya Seekor kucing atau seekor Anjing ? Apakah Hewan Peliharaan saya itu juga pernah mengalami Bermimpi ketika ia tidur sama seperti saya ?





Jawabannya adalah : Ya, Hewan Peliharaan Juga Bisa Bermimpi ! anda pernah Lihat ketika anjing atau kucing peliharaan anda tiba - tiba kaget dan mengerakan tubuhnya secara sepontan ketika ia sedang tertidur, menurut para ilmuan, kemungkinan besar di saat itu Anjing atau Kucing peliharaan anda sedang mengalami mimpi ! Lantas apakah mimpi Hewan sama dengan mimpinya manusia ? ini adalah hal yang menarik jika kita ingin mencari tahu mengenai apa saja yang mereka alami di dalam mimpi dunia hewan,


--->  SELANJUTNYA ->
LightBlog
LightBlog